Bismillah.
Sengaja saya share langkah - langkah upload karil Universitas Terbuka ini di blog personal saya, karena dulu saya pernah membutuhkannya. Semoga kali ini bisa membantu temen-temen yang membutuhkannya.
Pertama akses ke http://karil.ut.ac.id/
kita diminta memilih program yang kita ikuti. PENDAS atau NON PENDAS agar dapat masuk dengan tepat untuk mengunggah karya ilmiah kita.
Untuk mengakses Sistem Unggah Karil dapat di akses di :
PROGRAM FE, FHISIP, FST, FKIP (Non Pendas) http://karil.ut.ac.id/nonpendasPROGRAM PGPAUD DAN PGSD (Pendas) http://karil.ut.ac.id/pendas
Ini contohnya jika kita memilih program NON PENDAS.
kita akan diminta memasukkan user id & password supaya kita bisa masuk ke webnya untuk unggah/upload karilnya.
User ID & passwordnya kita masukkan sesuai dengan yang kita ajukan saat registrasi.
So, jika kita belum registrasi, maka klik register
Perhatikan tampilan pengumuman yang harus diperhatikan.
Jangan sampai terlewatkan masa unggah karil kita.
Karena saya pernah mengalaminya,
Tidak mengunggah karil, maka PKP saya TIDAK LULUS
sedihnyaaaa... pake banget hiks..hiks..hiks...
Jika kita berhasil login, maka kita diarahkan untuk melihat status artikel unggahan kita.
Jika statusnya Belum Unggah, berarti artikel kita belum masuk ke webnya
Lalu kita klik Upload Artikel untuk mengunggah karil kita dengan mengisi kolom-kolom yang telah disediakan
Judul Artikel - Judul karil kita
Jenis - Jenis jurnal yang berkaitan dengan karil kita
Kata Kunci - yang kita tulis di abstrak
File - masukan dokumen (file doc atau docx) karil kita yang ada di komputer kita
Lalu klik Add
Jika sudah sukses, tampilannya akan seperti ini
Gambar tersebut merupakan tampilan saat kita akan registrasikan akun kita di web karilnya.
Kita isikan semua data yang dibutuhkan:
NIM - Nomor ID Mahasiswa
Password - kata kunci
Confirm Password - tulis kembali kata kunci
Tgl Lahir - tanggal lahir lengkap (contoh: 31011945)
Email - alamat email kita
No HP - nomor kontak kita
Sebelum kita klik Register, ada 6 digit angka unik. Nah, kita masukan angka unik yang tertera di sana ke dalam kolom di bawahnya. angkanya harus tepat, karena jika tidak, kita harus mengulanginya.
Kemudian klik Register.
Jika kita lupa kata kuncinya, jangan segan untuk klik Forgot Password untuk meminta bantuan time help desk UT mereset password kita.
Saat kita minta rest password, kita akan diarahkan ke sini.
Di sini, kita masukan email kita yang sudah terdaftar di UT
setelah itu, masukan 6 digit angkat unik di kolom yang sudah disediakan.
Lalu tekan Send
Seperti inilah tampilannya saat kita menerima email dari UT untuk mereset password kita.
Kita klik reset password.
Kemudian kita diminta untuk memasukan password & konfirmasi password kita.
Jangan lupa masukan 6 digit angka unik yang tertera di sana sebelum klik Change.
Itulah cara kita unggah/upload karya ilmiah kita di UT.
Semoga bermanfaat dan semoga Allah mudahkan segala sesuatunya.
Sukses untuk kita semua.
Wassalam.
#yantiranacha
0 comments:
Posting Komentar