Bismillah
CATATAN LOKAKARYA DUA
Nama Kegiatan : Lokakarya 2
Waktu Pelaksanaan : Sabtu / 12 Februari 2022
Titik Kumpul : IBIS Style Hotel - Batam
Nama Pendamping/Pengajar Praktik : SRIYANTI, A.Md., S.Pd.
Nama Pendamping dalam 1 kelompok : YANTI FATWARI, S.Pd. & PEGI JASNIL, S.Pd.
Pelaksanaan Kegiatan : Luring
1. PESERTA LOKAKARYA
No | Nama | Asal Sekolah | Keterangan |
1. | Devi Yanti | SMK NEGERI 2 BATAM | Hadir |
2. | Irwandi | SMK NEGERI 2 BATAM | Hadir |
3. | Rosi Yulianti | SMK NEGERI 2 BATAM | Hadir Daring |
4. | Pian Irawan | SMK NEGERI 3 BATAM | Hadir |
5. | Ratna Dewi | SMK NEGERI 5 BATAM | Hadir |
6. | Devi Yanti | SMK NEGERI 2 BATAM | Hadir |
2. Rincian Aktivitas Lokakarya
Lolakarya 2 dilaksanakan setelah pelaksanaan Pendampingan Individu 1. Lokakarya yang dilaksanakan secara luring ini berlangsung selama satu hari. Lokakarya wilayah Kota Batam dilaksanakan pada Sabtu, 12 Februari 2022. Kegiatan ini diikuti oleh 144 calon guru penggerak. Pelaksanaan Lokakarya di Kelas D berada di ruang Telaga punggur, dengan kehadiran 15 orang CGP dilaksanakan secara Luring dengan 1 orang difasilitasi secara daring.
A. Jadwal Lokakarya
Kegiatan Lokakarya 2 Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 4 di kota Batam adalah sebagai berikut;
No. | Waktu (WIB) | Kegiatan/Materi | Petugas |
| 07:30 – 08:00 | Registrasi | Panitia |
1. | 08:00 – 08:45 | Pengantar Lokakarya | PP |
2. | 08:45 – 09:30 | Diskusi Komunitas Praktisi | CGP dan PP |
3. | 09:30 – 10:15 | Refleksi Manfaat Komunitas Praktisi | CGP dan PP |
| 10:15 – 10:30 | Istirahat |
|
4. | 10:30 – 11:15 | Meneropong aplikasi komunitas praktisi Mengenal peran guru penggerak dalam membuat komunitas praktisi | Pengajar Praktik |
5. | 11:15 – 12:00 | ||
| 12:00 – 13:00 | Istirahat |
|
6. | 13:00 – 13:45 | Mengenal peran guru penggerak dalam membuat komunitas praktisi | Pengajar Praktik |
7. | 13:45 – 14:30 | Menggerakkan komunitas praktisi | Pengajar Praktik |
8. | 14:30 – 15:15 | Evaluasi dan refleksi | Pengajar Praktik |
3. Produk yang dihasilkan
Produk yang dihasilkan pada lokakarya 2, adalah sebagai berikut:
Pemetaan aplikasi komunitas praktisi di sekolah masing-masing (manfaat, tantangan, peluang, cara)
Pemetaan kelebihan dan kelemahan diri dalam menjalankan perannya sebagai guru penggerak untuk membuat komunitas praktisi
Rencana menggerakan komunitas praktisi tahap merintis di sekolah masing-masing
4. Ketercapaian tujuan belajar
- Calon Guru Penggerak dapat memetakan manfaat komunitas praktisi di sekolahnya masing-masing
- Calon Guru Penggerak dapat memetakan tantangan dan peluang membuat komunitas praktisi di sekolah
- Calon Guru Penggerak dapat memetakan kelebihan dan kelemahan dirinya dalam menjalankan perannya sebagai guru penggerak untuk membuat komunitas praktisi
- Calon Guru Penggerak dapat merumuskan rencana pembuatan komunitas praktisi tahapan merintis di sekolah masing-masing
5. Kesimpulan dan Refleksi pembelajaran
KESIMPULAN
Lokakarya 2 adalah salah satu dari serangkaian lokakarya yang akan dilaksanakan selama 9 bulan Pendidikan Program Guru Penggerak. Di dalam Lokakarya 1 ini ada 6 tujuan hasil yang ingin dicapai, yaitu;
- Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan manfaat berbagi dari diskusi komunitas praktisi
- Calon Guru Penggerak dapat mengidentifikasi manfaat komunitas praktisi bagi sekolah masing-masing
- Calon Guru Penggerak dapat mengidentifikasi tantangan dan peluang membuat komunitas praktisi
- Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan peranan guru penggerak dalam membuat komunitas praktisi
- Calon Guru Penggerak dapat menganalisa diri dalam menjalankan perannya sebagai guru penggerak untuk membuat komunitas praktisi
- Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan tahapan menggerakan komunitas praktisi
Kegiatan Lokakarya 2 ini didampingi oleh 3 Pendamping Guru Penggerak:
- Sriyanti, A.Md., S.Pd.
- Pegi Jasnil, S.Pd.
- Yanti Fawatri, S.Pd.
Peran Pendamping Guru Penggerak dalam Lokakarya 1 ini adalah memfasilitasi, mengarahkan, dan memberikan kegiatan-kegiatan positif dalam membuat komunitas praktisi Calon Guru Penggerak. Para Calon Guru Penggerak saling bertukar pikiran dalam sesi diskusi, berkolaborasi mengenai rencananya dalam merintis komunitas praktisi oleh setiap Calon Guru Penggerak, serta saling memberi umpan balik dan saran yang membangun atas rencana membuat komunitas praktisi antar sesama Calon Guru Penggerak.
Kegiatan Lokakarya 1 ini secara keseluruhan dapat dikatakan sukses, meskipun ada 1 CGP yang melaksanakan kegiatan ini dengan moda daring. Antusiasme dan interaksi Calon Guru Penggerak selama kegiatan sangat terasa. Di akhir kegiatan, Pendamping Guru Penggerak tetap mengingatkan Calon Guru Penggerak untuk fokus pada komitmen bersama dalam melaksanakan rencana penggerakan komunitas praktisi yang telah dibuat.
REFLEKSI
- Hal yang sudah baik
- CGP berada di titik kumpul sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang diberikan LPPKSPS
- Fasilitator dan Pendamping berada pada room sesuai plot yang diberikan LPPKSPS
- Kegiatan terlaksana sesuai jadwal
- Peserta berperan aktif mengikuti seluruh rangkaian kegiatan
- Tujuan kegiatan Lokakarya 1 sudah tercapai
- Peserta sudah mulai merencanakan merintis komunitas praktisi di sekolahnya
- Hal yang masih perlu perbaikan
- Manajemen waktu lebih baik lagi baik bagi CGP dan PP.
- Protokol Kesehatan selalu dijaga demi kenyamanan dan kesehatan Bersama
Ruangan kelas yang kurang kondusif, kurang leluasa untuk melakukan aktivitas movement karena ruangan kurang luas
0 comments:
Posting Komentar